News Detail

NasDem Gorontalo Tabur Bunga di Makam Nani Wartabone

NasDem Gorontalo Tabur Bunga di Makam Nani Wartabone

Pengurus dan Anggota Partai NasDem menggelar upacara tabur bunga di makam Pahlawan Nasional Nani Wartabone di Suwawa, Minggu (24/1/2021).

Agenda yang merupakan rangkaian peringatan Hari Patriotik 23 Januari 1942 di Gorontalo itu, ditujukan sebagai simbol penghormatan terhadap semangat perjuangan para tokoh penggerak perjuangan pembebasan Gorontalo dari belenggu penjajah, dimana Nani Wartabone berperan sebagai tokoh sentralnya.

Partai NasDem sendiri sebetulnya telah memiliki Nani Wartabone Award. Agenda rutin tahunan yang disponsori langsung oleh Rachmat Gobel untuk memeriahkan momentum tersebut.

“Karena masih pandemi COVID-19, maka agenda tahunan itu, belum dapat dilaksanakan pada tahun ini. sebagai bentuk kepatuhan terhadap protokol pencegahan penyebaran virus, kita masih menghindari untuk menyelenggarakan kegiatan yang menyebabkan kerumunan orang banyak,” ungkap Ketua Bidang Organisasi dan Keanggotaan DPW NasDem Provinsi Gorontalo, Ridwan Monoarfa.

Nani Wartabone Award adalah forum pemberian anugerah kepada tokoh-tokoh yang dinilai telah memberi andil menghadirkan perubahan di Gorontalo, sesuai dengan latar belakang pekerjaan dan profesinya.

Nani Wartabone Award merupakan upaya Partai NasDem Gorontalo, untuk merawat semangat berkorban dalam pengabdian tanpa pamrih atas keterpanggilan jiwa yang dilandasi kepedulian terhadap sesama manusia.

“Kita berharap pandemi ini telah berakhir tahun depan, sehinggga agenda itu bisa kita gelar kembali. Untuk tahun ini, kita merayakannya dengan upacara sederhana,” tutup Ridwan.