News Detail

BERSAMA MENKEU, RG DISKUSI SEPUTAR TANTANGAN MASA DEPAN PEREKONOMIAN INDONESIA

BERSAMA MENKEU, RG DISKUSI SEPUTAR TANTANGAN MASA DEPAN PEREKONOMIAN INDONESIA

JAKARTA - COVID-19 mengharuskan pemerintah membuat pola baru dan pendekatan kebijakan yang sesuai dengan tuntutan tatanan kehidupan baru yang diakibatkannya. Agar situasi Pandemi bisa dijadikan momentum yang kuat untuk mengakselerasi pembangunan ekonomi ke depan.

Hal itu dikemukakan Wakil Ketua DPR RI Rachmat Gobel, usai melakukan pertemuan dengan menteri keuangan Republik Indonesia Sri Mulyani, di Jakarta, siang tadi (9/2/2021).

“Dengan adanya pandemi, seluruh lini kehidupan dituntut beradaptasi dengan berbagai perubahan yang sudah dan akan terjadi dengan cara berpikir kreatif, dan berani melahirkan kebijakan yang adaptatif,” ungkap aleg DPR RI dari Dapil Gorontalo itu.

Ia menambahkan. Kebijakan ekonomi dan kebijakan fiskal, maupun moneter adalah prioritas kepentingan nasional yang lebih besar. Agar berbagai aspek dalam undang-undang Cipta Kerja yang tengah dibahas bisa melahirkan produk aturan aturan yang bisa membuatnya lebih realistis, agar bisa diimplementasikan secara maksimal.

“Sekarang bagaimana pemerintah melalui kebijakan mampu mengembangkan kebijakan untuk memberi ruang lebih luas, dan stimulus yang memudahkan pelaku dunia usaha dan masyarakat luas untuk beradaptasi terhadap perubahan aktifitas ekonomi pada tatanan kehidupan baru", tutup Gobel.