News Detail

Indriani Dunda Sambangi Korban Banjir Di Ipilo

Indriani Dunda Sambangi Korban Banjir Di Ipilo

Bencana banjir yang menerjang Kota Gorontalo dan sekitarnya mengakibatkan Sungai Bone kembali meluap. Akibat curah hujan yang cukup tinggi sejak Kamis, 2 Juli 2020, menyebabkan sejumlah kelurahan terendadm banjir. Banjir susulan kali ini, menyebabkan ratusan warga harus mengungsi ke sejumlah tempat akibat banjir tersebut.

Kondisi ini mendapat perhatian khusus dari politikus Partai Nasional Demokrat (Nasdem) dari  Fraksi Nasdem di DPRD Provinsi Gorontalo, Indriani Dunda.

Srikandi Partai NasDem itu dalam berapa hari terakir tengah berjibaku, bergelut ditengah masyarakat untuk meringankan beban korban banjir.

Kemarin (7/7), Ibu yang biasa disapa Kaka Indri itu, menyambangi 100 kepala keluarga yang menjadi korban banjir di Kelurahan Ipilo.

Indri datang bersama simpatisan dan Pengurus Partai NAsDem yang turut serta dalam aksi bagi-bagi bahan makanan kepada para korban banjir yang tengah sibuk membersihkan rumah, pasca surutnya banjir.

“NasDem menggelar aksi ini sebagai keterpanggilan jiwa, untuk  meringankan penderitaan yang dirasakan para korban banjir,” Ungkap Indri.

Bentuk perhatian partai yang dinahkodai Surya Paloh tersebut dilakukan sejumlah anggota Dewan Pimpinan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Semata.

Sebelumnya wakil ketua DPR RI, Rachmat Gobel telah menyalurkan ratusan lampu emergency, untuk membantu penerangan dirumah-rumah warga yang memilih bertahan guna menjaga keamanan barang-barang berharganya, selama masa pemadaman yang dilakukan PLN akibat banjir.